Pada kenyataannya, masih ada sebagian dari masyarakat kita yang belum terlalu familiar dengan istilah ruam popok. Perlu kalian ketahui, ruam popok pada bayi merupakan iritasi kulit di area yang tertutup popok seperti pantat, lipatan paha, dan kelamin. Pada umumnya, ruam popok akan ditandai dengan adanya warna kemerahan di kulit yang terkadang disertai dengan luka lepuh atau menggelembung.